Perkawinan Termewah Sejagat

Perkawinan Pangeran William diperkirakan akan menjadi salah satu perkawinan termahal di jaman modern ini. Di bawah ini beberapa pesta perkawinan termewah sebagai perbandingan.
Jika menyangkut masalah perkawinan, si orang kaya benar-benar tidak berbeda dengan Anda dan saya: Mereka ingin agar peristiwa pernikahan mereka itu dikenang. Namun kemampuan keuangan mereka memungkinkan mereka menciptakan moment tersebut lebih heboh daripada rata-rata pesta perkawinan orang Amerika umumnya yang menelan biaya rata-rata sekitar $24.000.
Tidak cukup hanya sedikit bunga mawar putih, Donald trump menikahi Melania Knauss di antara 10.000 rangkaian bungan mawar, peoni dan hydrangea. Ketika masyarakat umum hanya mampu menyewa band-nya anak paman Toni untuk memeriahkan acara, Katie Holmes and Tom Cruise menyewa Andrea Bocelli.
Ketika Sheikh Mohammed bin Rashid Al Makhtoum, sang pewaris takhta kerajaan Dubai, menikahi Puteri Salama pada tahun 1981, orang tuanya yang berbahagia membangun sebuah stadion berkapasitas 20.000 tempat duduk sebagai tempat merayakan pesta selama seminggu penuh, sebuah pesta perkawinan paling mahal yang pernah tercatat dalam sejarah, yaitu senilai $100 juta jika diukur dengan dolar sekarang. Sang Sheikh mengunjungi setiap kota di Negara keemiran tersebut dengan menunggang kuda selama seminggu, dan memberi makan semua penduduk. Hadiah yang diberikan untuk mempelai wanitanya dibawa oleh 20 unta yang dihiasi permata.
Ketika si raja baja India Lakshmi Mittal menikahkan puterinya dengan Vanisha pada tahun 2005, keluarga tersebut mengirim 20 pucuk surat undangan yang dikemas dalam kotak perak. Mittal menanggung biaya menginap di hotel-hotel berbintang lima di Paris selama lima hari bagi 1.000 tamunya. Resepsi pernikahan itu diselenggrakan di Palace of Versailles dan ditutup dengan pesta kembang api di menara Eiffel. Total biaya pesta pernikahan tersebut sebesar $60 juta, yang merupakan biaya pesta perkawinan termahal ke-tiga di jaman modern ini menurut perkiraan kami.
Di seberang selat, keluarga kerajaan Inggris tidaklah asing dalam hal upacara perkawinan yang mewah. Ketika Pangeran Charles menikahi Lady Diana Spencer pada tahun 1981, pernikahan ala negeri dongeng tersebut, yang dilengkapi dengan kuda, kereta dan 750 juta pemirsa TV di seluruh dunia, diperkirakan menelan biaya: sekitar $70 juta menurut ukuran dolar sekarang, atau pesta perkawinan termahal No. 2 menurut daftar kami. Dalam pernikahannya tersebut, gaun pengantin Puteri Diana yang terbuat dari sutera gading diperkirakan seharga $15.000.  
Pangeran William dan tunangannya Kate Middleton dilaporkan akan melakukan prosesi yang lebih sederhana pada hari besar mereka nanti, mereka berdua memilih naik mobil daripada naik kereta tradisional yang ditarik kuda. Meski ada himbauan untuk menyelenggarakan pesta yang lebih sederhana, namun jumlah biaya perkawinan tersebut masih mencengangkan. Menurut beberapa laporan pernikahan tersebut akan menelan biaya hingga $30 juta.
Mungkin kecenderungan bagi kebanyakan kita, yang kaya dan yang tidak terlalu kaya, untuk bermewah-mewah dalam pesta perkawinan adalah sebuah usaha untuk memastikan bahwa kita serius tentang pernikahan kita pada putaran pertama. Penyelenggaraan pesta yang mewah, dengan janji perkawinan yang diucapkan di depan ratusan orang, seolah lebih mendorong kedua mempelai untuk berjuang sehidup semati dalam suka dan duka daripada menyerah kalah pada ujian pertama.
Akan tetapi pesta yang meriah dan mahal bukanlah jaminan. Ambil contoh Liza Minnelli dan David Gest. Michael Jackson menyediakan diri menjadi pendamping dalam upacara perkawinan mereka yang menelan biaya $3,5 juta pada tahun 2002. Natalie Cole menyanyikan lagu “Unforgettable”. Pesta perkawinan mereka tersebut dihadiri oleh para tetamu kelas ultra-A, yang oleh sebuah gegunjing  dijuluki sebagai “malam 1.000 bintang,” termasuk Elton John, Elizabeth Taylor, Kirk Douglas, Mickey Rooney, Barbara Walters dan 1.500 lainnya. Namun hanya 18 bulan kemudian, keduanya berpisah di tengah-tengah adanya tuduhan dari Minneli bahwa suaminya tersebut berusaha meracunnya.
Namun kita berharap Will dan Kate akan bernasib lebih baik.
PERNKAWINAN PALING MEWAH SEJAGAT
1. Puteri Salama dengan Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum
$100 juta, 1981 (ukuran dolar sekarang)
Untuk menyelenggarakan pesta yang benar-benar besar diperlukan pula tempat penyelenggaraan yang besar, seperti stadion yang terdiri dari 20.000 tempat duduk seperti yang dibangun khusus untuk orang yang sekarang merupakan pemimpin Dubai ini untuk pesta perkawinannya dengan Puteri Salama pada tahun 1981.
Getty Images
2. Charles, Prince of Wales, dengan Diana Spencer
$70 juta, 1981 (menurut ukuran dolar sekarang)
Ada biaya-biaya khusus dalam pernikahan keluarga kerajaan, termasuk biaya mengamankan massa. Sebagian dari biaya pernikahan ala negeri dongeng ini dialokasikan untuk biaya menjaga keamanan massa yang berkerumun. Namun kemudian kemeriahan pesta tersebut hancur menjadi debu, membuktikan bahwa pesta yang besar dan mahal tidaklah berarti perkawinan itu akan sukses.  
(AP Photo/ISPAT Communications)
3. Vanisha Mittal dengan Amit Bhatia
$60 juta, 2005
Enam hari berturut-turut, bertempat di Palace of Versailles, biaya penerbangan gratis ke Prancis bagi para tamu, hotel-hotel bintang lima, pesta kembang api di menara Eiffel, penari kenken (can-can girls), semua ini memerlukan—dalam hal ini, biaya total $60 juta.
4. Aleksandra Nikolic dengan Andrey Melnichenko
$30 juta, 2005
Hiburan adalah bagian penting dari perkawinan antara miliarder Rusia ini dengan seorang model, dengan menampilkan Whitney Houston, Christina Aguilera, dan Julo Iglesias, yang masing-masing dibayar sekitar $3,5 juta.
(Mikhail Fomichev/Newscom)
5. Priya Sachdev dengan Vikram Chatwal
$20 juta, 2006
Pesta perkawinan yang berlangsung selama 10 hari ini dihadiri 600 tamu yang diterbangkan dari kota ke kota di India, dan tergolong sebagai pesta perkawinan yang over the top. Chatwal (yang dijuluki “turban cowboy”), pemilik hotal-hotel mewah seperti Dream New York, menyelenggarakan pesta ini dengan biaya $20 juta. (Tom Barlow, ForbesMon, Apr 11, 2011 6:53 AM GMT+00:00).
(Mustafa Quraishi/AP)

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger