Sutradara Australia Damon Gameua adalah seorang yang sehat sebelum dia menjalankan sebuah tugas yang oleh banyak orang dianggap bisa meningkatkan kesehatan dan kesejahteraannya.
Sebaliknya, dia menerima sebuah peringatan yang membuat resah dari dokternya, mengalami perubahan mood yang buruk dan mengalami peningkatan berat badan setelah menjalani diet makanan sehat kaya gula, rendah lemak, selama 60 hari.
‘Saya tidak minum minuman ringan, coklat, es krim, atau confectionary (manisan),” kata Gameau pada Yahoo merujuk pada proyek film dokumenternya yang berjudul That Sugar Film –semacam versi dokumenter kebalikan dari film dokumenter karya Morgan Spurlock yang terkenal yang berjudul Super Size Me, di mana dia tidak makan apa-apa selain produk MacDonald’s.
“Semua gula yang saya makan terdapat di dalam makanan yang kita anggap sehat, yogurt rendah lemak, muesli bars, dan sereal, dan jus-jus buah, minuman-minuman olahraga… segala sesuatu yang para orang tua akan berikan pada anak-anak mereka karena mereka mengira mereka melakukan hal yang benar.”
Hanya dalam tempo tiga minggu
kemudian, dokter yang menangani Gameau mengatakan padanya bahwa dia mulai
mengalami penyakit lemak hati (fatty
liver disease)—akibatnya yang paling parah adalah gagal liver (liver failure). Sang dokter juga menandai
level fungsi mentalnya sebagai “tidak stabil”.
Menurut News.com.au, Gameau mengkonsumsi 40 sendok teh gula sehari secara
rata-rata—sedikit lebih banyak dari rata-rata yang dikonsumsi remaja di seluruh
dunia.
Organisasi Kesehatan Dunia WHO
mengindikasikan bahwa seorang dewasa yang sehat seharusnya berusaha memakan
lebih dari 25 gram gula sehari, atau enam sendok teh.
Jauh berbeda dengan burger Big Mac besar yang
dimakan Spurlock sebagai makanan terakhirnya dalam film dokumenternya, makanan
terakhir Gameau dalam proyek tersebut adalah lebih menyerupai yang terdapat
dalam kotak makan siang anak sekolah—sandwich, jus buah, sebuah biskuit dan
segenggam makanan ringan (snacks).
“Makanan terakhir adalah makanan untuk semua
orang, khususnya para orang tua, yang biasanya percaya mereka melakukan hal yang
benar dan sehat untuk anak-anak mereka,” katanya.
“Mereka berusaha meyakinkan diri
mereka akan makanan sehat yang ternyata mengecewakan akibat dari rendahnya integritas
dalam marketing makanan dan strategi pengemasan makanan.”
Akan tetapi, dia kemudian
menjelaskan bahwa hasil-hasil temuan dalam eksperimennya tersebut tidaklah
mengisyaratkan bahwa kita perlu menghilangkan gula sama sekali dari makanan
kita, tapi agar kita semakin lebih menyadari dalam makanan apa saja gula telah
ditambahkan.
“Gula ada dalam 80 persen dari
makanan yang kita makan,” katanya. “Jika kita bisa menghilangkannya, maka
itulah langkah pertama ke arah perubahan itu.”
Sama halnya dengan efek kesehatan
langsung akibat konsumsi gula berlebihan, hubungan antara gula dan tingginya
resiko terkena penyakit kardiovaskuler—salah satu penyebab utama kematian di
Inggris—dan diabetes tipe 2 juga ada.
That Sugar Film, yang juga menampilkan Stephen Fry dan model Isabel Lucas, akan
dirilis di Australia pada bulan Februari 2015.
http://www.independent.co.uk/news/people/that-sugar-film-director-damon-gameua-receives-shocking-diagnosis-after-going-on-healthy-sugar-diet-for-just-60-days-9875791.html
0 comments:
Post a Comment