SEMUA polutan udara utama (asap kendaraan, asap rokok pejalan kaki, asap pabrik) semua berada di luar ruangan, kan ? Nggak juga. Udara dalam ruang boleh jadi adalah zat yang paling kotor yang disaring oleh pari-paru kita setiap hari. Penelitian menunjukkan bahwa benda-benda seperti lilin, printer, dan bahkan sepatu bisa mengisi ruangan Anda dengan kontaminan yang berbahaya, kata Ted Myatt, Sc.D., seorang ilmuwan lingkungan di Boston . Tetapi Anda tidak perlu tinggal di tenda di belakang rumah Anda untuk menghindari semua itu—ikuti saja langkah-langkah mudah di bawah ini untuk meringankan beban pada sistem pernapasan Anda.
Polutan: Lilin
Tentu, lilin membuat ruangan jadi nyaman, tetapi ketika Anda menyalakan lilin yang terbuat dari paraffin—seperti kebanyakan lilin umumnya—Anda berpotensi membahayakan kesehatan Anda. Para peneliti dari South Carolina State University menemukan bahwa paraffin melepas zat-zat kimia yang bisa membahayakan liver, menimbulkan masalah neuorologis, dan leukemia. Lilin juga bisa menimbulkan jelaga hitam yang, seiring waktu, bisa merusak paru-paru dan tisu jantung Anda, kata Jeffrey May, seorang ahli kualitas udara dalam ruang dan penulis buku My House Is Killing Me: The Home Guide for Families with Allergies and Asthma.
Solusi: Gunakan pengganti lilin dalam bentuk votive listrik, atau beli lilin yang terbuat dari kacang kedele (soy) 100% yang bisa terbakar lebih lambat dan melepas lebih sedikit jelaga. Jika Anda tidak bisa menghindari membakar lilin yang terbuat dari paraffin, lakukan hanya sekali-sekali dan di ruangan yang tidak menggunakan alat pengatur udara. Dan potonglah bagian kepalanya yang berbentuk jar dan berbau menyengat, kata May; bagian ini memproduksi lebih banyak jelaga.
Solusi: Gunakan pengganti lilin dalam bentuk votive listrik, atau beli lilin yang terbuat dari kacang kedele (soy) 100% yang bisa terbakar lebih lambat dan melepas lebih sedikit jelaga. Jika Anda tidak bisa menghindari membakar lilin yang terbuat dari paraffin, lakukan hanya sekali-sekali dan di ruangan yang tidak menggunakan alat pengatur udara. Dan potonglah bagian kepalanya yang berbentuk jar dan berbau menyengat, kata May; bagian ini memproduksi lebih banyak jelaga.
Polutan: Printer
Printer bukanlah benda yang melulu mencetak laporan keuangan dan konfirmasi penerbangan Anda—namun juga merupakan benda yang menyemburkan mikropartikel dalam jumlah yang banyak dari tinta, toner, dan ozon, sebuah iritan paru-paru. Sebuah penelitian baru-baru ini di Australia menemukan bahwa sekitar sepertiga dari printer merupakan “pembuang yang tinggi” (high emitters) yang berarti bahwa alat ini melepas partikel-partikel yang berbahaya di udara dalam jumlah yang sama banyak dengan yang dibuang oleh kendaraan dalam kemacetan lalu lintas.
Solusi: gunakan printer Anda dalam area yang mempunyai ventilasi yang baik usahakan berada dalam jarak sekurangnya 10 feet dari printer tersebut ketika Anda bekerja dengan printer dalam waktu yang lama. Dan ingat mencetaklah dalam bentuk hitam putih saja, karena tinta warna memproduksi lebih banyak zat berbahaya. Untuk mengetahui apakah printer Anda tergolong printer high emitter atau bukan, kunjungi the International Laboratory for Air Quality and Health online di www.ilaqh.qut.edu.au.
Polutan: Debu
Rumput Tumbleweeds berwarna abu-abu yang berhasil masuk dan berputar-putar di kamar Anda dan di bawah tempat tidur Anda penuh dengan serbuk sari dan sel-sel kulit mati Anda dalam jumlah yang tak terhitung. Tumbleweeds adalah juga langkah pertama dalam mata rantai makanan bagi kutu dan serangga lainnya dan merupakan tempat bertumbuh bagi jamur. Semua itu bisa menimbulkan sakit kepala yang parah, terutama, bagi wanita yang cenderung alergi, kata May.
Solusi: Bersihkan lantai Anda dengan alat penghisap debu yang dilengkapi dengan filter high-energy particulate airborne (HEPA) sekali seminggu, dan bersihkan semua permukaan lainnya dengan lap basah yang bersih (pastikan Anda membasahkan lap tersebut dengan air—jangan gunakan spray cleaner (pembersih semprot) karena banyak spray cleaner, terutama yang berbau wangi, mengandung zat- kimia yang berbahaya bagi paru-paru). Dan sekali sebulan, keringkan perlengkapan tidur Anda—bantal, selimut, selimut dari kapas—dengan menggunakan hot dryer; temperatur yang tinggi akan membunuh tungau dan tengu yang bersarang di dalamnya.
rumput tumbleweeds (http://blogidaho.biz/tumbleweeds.jpg) |
Solusi: Bersihkan lantai Anda dengan alat penghisap debu yang dilengkapi dengan filter high-energy particulate airborne (HEPA) sekali seminggu, dan bersihkan semua permukaan lainnya dengan lap basah yang bersih (pastikan Anda membasahkan lap tersebut dengan air—jangan gunakan spray cleaner (pembersih semprot) karena banyak spray cleaner, terutama yang berbau wangi, mengandung zat- kimia yang berbahaya bagi paru-paru). Dan sekali sebulan, keringkan perlengkapan tidur Anda—bantal, selimut, selimut dari kapas—dengan menggunakan hot dryer; temperatur yang tinggi akan membunuh tungau dan tengu yang bersarang di dalamnya.
Polutan: Kotoran Sepatu
Ketika Anda jalan-jalan keluar rumah mencari atau mengintai sesuatu, ada kemungkinan Anda membawa pulang kotoran yang menjijikkan. Jalan setapak dan ladang kemungkinan dikotori oleh debu timbal, percikan cat, pupuk, dan kotoran hewan—yang bisa menempel di sepatu Anda. Faktanya, 80% eksposur pestisida kita dapatkan dari dalam ruangan (indoor), berkat kontaminan yang terbawa secara tidak sengaja, menurut Badan Perlindungan Lingkungan.
Solusi: bersihkan sepatu Anda dengan cara menggosok-gosokkannya ke lap kaki yang kuat (yang terbuat dari sabut kelapa adalah yang terbaik). Sebelum memasuki ruangan, tinggalkan sepatu Anda di atas lap kaki di depan pintu.
Solusi: bersihkan sepatu Anda dengan cara menggosok-gosokkannya ke lap kaki yang kuat (yang terbuat dari sabut kelapa adalah yang terbaik). Sebelum memasuki ruangan, tinggalkan sepatu Anda di atas lap kaki di depan pintu.
Polutan: Furniture
Kayu pres (pressed wood)—juga disebut papan partikel (particleboard) atau papan fiber (fiberboard)—sebenarnya adalah serpihan kayu yang direkatkan dengan lem atau resin. Harganya murah (seperti tempat buku dan meja), tetapi bisa menimbulkan formaldehyde, sebuah zat pengawet dan suspected carcinogen yang bisa menyebabkan timbulnya ruam, nausea, atau serangan astma, menurut EPA.
Solusi: Ventilasi, ventilasi, ventilasi. “Sebuah kipas angin murahan yang dipasang menghadap ke jendela bisa membersihkan udara dalam ruangan dalam hitungan menit.,” kata May. Atau gunakan kayu asli, khususnya untuk perabotan dapur dan kamar mandi, karena kelembaban bisa meningkatkan emisi. Jika Anda tidak bisa mendapatkan kayu asli, gunakanlah plywood, karena plywood melepas uap lebih sedikit.
Polutan: Jamur
Percaya atau tidak, sedikit jamur bisa bermanfaat: Di luar ruangan, jamur membantu men-dekomposisi benda-benda organik, kata ilmuwan udara dalam ruang Connie Morbach. “Tetapi ketika spora-spora jamur itu menjadi aktif oleh kelembaban ruangan, maka jamur-jamur itu bisa tumbuh di luar kontrol,” katanya menjelaskan. Fungus yang berlebihan bisa menimbulkan penyakit yang mengganggu seperti gatal-gatal pada mata dan gangguan pernapasan. Dan sedikit saja fungus yang berbahaya bisa menyerang sistem kekebalan tubuh Anda.
Solusi: Udara dalam ruangan yang mempunyai kelembaban 30 sampai 50 persen adalah nyaman bagi Anda namun tidak bagi jamur (belilah sebuah hygrometer digital untuk mengukur level ruangan Anda). Spora jamur menyukai ruangan yang gelap, sudut-sudut yang lembab, jadi bersihkan kulkas, tempat cuci, dan toilet Anda seminggu sekali dengan menggunakan deterjen perabotan dapur yang lunak atau menggunakan peroksida hydrogen cair. Pastikan semua perabotan Anda kering secara merata; jamur bisa tumbuh dalam tempo hanya 48 jam.
Solusi: Udara dalam ruangan yang mempunyai kelembaban 30 sampai 50 persen adalah nyaman bagi Anda namun tidak bagi jamur (belilah sebuah hygrometer digital untuk mengukur level ruangan Anda). Spora jamur menyukai ruangan yang gelap, sudut-sudut yang lembab, jadi bersihkan kulkas, tempat cuci, dan toilet Anda seminggu sekali dengan menggunakan deterjen perabotan dapur yang lunak atau menggunakan peroksida hydrogen cair. Pastikan semua perabotan Anda kering secara merata; jamur bisa tumbuh dalam tempo hanya 48 jam.
Source: Yahoo1 Health http://health.yahoo.net/rodale/WH/beat-bad-air-days
0 comments:
Post a Comment