Musik memiliki sejarah penggunaan terapeutik yang panjang—mulai dari memainkan sebuah peran tradisional dalam ritual penyembuhan di seluruh dunia, sampai penggunaan terbarunya sebagi sebuah pengobatan penyakit Alzheimer yang integratif. Ketahuilah pula bahwa musik yang Anda dengar melalui telinga Anda bisa menambah usia Anda.
Musik sebagai terapi
Selama ribuan tahun, musik telah digunakan dalam pengobatan. filsuf Yunani Kuno percaya bahwa musik memiliki efek penyembuhan pada tubuh dan jiwa. Menyanyi dan bersenandung telah menjadi bagian dari upacara penyembuhan suku asli Amerika selama ribuan tahun. Di Kekaisaran Ottoman, penyakit mental yang sering diberi treatment dengan musik. Sebuah pendekatan yang lebih formal akan kegunaan musik sebagai sebuah terapi dimulai setelah Perang Dunia II setelah ditemukan adanya pengaruh positif musik terhadap veteran perang mengalami gangguan emosional.
Sampai saat ini, terbukti bahwa terapi musik dapat mengurangi tekanan darah tinggi, depresi, dan kesulitan tidur. Pada pasien Alzheimer, terapi musik telah terbukti secara signifikan mengurangi kecemasan dan agresi. Meskipun tidak ada klaim bahwa terapi musik secara langsung dapat menyembuhkan penyakit seperti kanker, medis profesional percaya bahwa musik dapat mengurangi penyakit tertentu, membantu penyembuhan, meningkatkan gerakan fisik, dan memperkaya kualitas kehidupan pasien secara keseluruhan. Terapi musik sering digunakan dalam kombinasi meditasi dan visualisasi.
Hidup lebih lama dengan lagu-lagu yang menenangkan
Dalam beberapa dekade terakhir, penelitian telah menemukan bahwa musik yang lambat, dan menenangkan umumnya bermanfaat bagi kesehatan seseorang, sedangkan musik yang cepat, yang bergemuruh tidak. Mendengarkan musik yang menenangkan akan meningkatkan fungsi kognitif seperti memori, konsentrasi, dan kemampuan rasional; bahkan lebih dari itu, juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan tekanan darah, mengurangi ketegangan otot, mengatur hormon stres, mengangkat suasana hati, dan meningkatkan daya tahan.
Musik klasik dan musik meditasi terbukti memiliki manfaat paling besar bagi kesehatan. Di sisi lain, suara yang menjengkelkan dapat menyebabkan stres, dengan segala konsekuensi negatifnya bagi kesehatan Anda.
Komponis yang musiknya paling banyak disarankan sebagai paling efektif dalam meningkatkan kualitas hidup adalah Bach, Mozart dan komposer Italia, seperti Vivaldi dan Scarlatti. Tidak percaya? Ketahuilah bahwa: Musisi musik klasik—konduktor orkestra, khususnya—adalah salah satu dari beberapa profesional yang hidupnya paling lama.
Mainkan musik untuk menggugah otak Anda
Bila Anda belajar hal-hal baru, Anda memberikan latihan bagi otak Anda, mengapa tidak mempelajari instrumen baru? Penelitian telah menemukan bahwa mahasiswa yang mengambil pelajaran musik IQ-nya meningkat, bahkan kemampuan nonmusikalnya.juga meningkat, ketika Anda memainkan alat musik tiup, seperti saksofon, flute, terompet, trombone, klarinet - bahkan seruling, Anda mendapatkan manfaat tambahan untuk meningkatkan kapasitas paru-paru Anda.
Musik adalah untuk semua umur! Ada banyak bukti bahwa latihan mental dan fisik secara teratur akan memaksimalkan kesehatan secara keseluruhan dan meningkatkan fungsi tubuh bagi orang yang lebih tua; bagi orang tua yang sudah tidak sanggup melakukan aktifitas fisik, musik bisa menjembatani—dengan memberikan manfaat yang signifikan untuk stimulasi mental maupun fisik, bahkan untuk orang yang sudah tua renta sekalipun. Menikmati sebuah pengalaman sosial seperti ikut serta bernyanyi dalam sebuah paduan suara maupun hanya sekedar menyimak rekaman musik, dapat berfungsi sebagai suatu seni penyembuhan yang efektif untuk orang tua.
Suara-suara yang menyembuhkan membawa keseimbangan
Jika rumah atau kantor Anda secara konsisten dikuasai oleh suara-suara yang mengganggu, seperti suara lalu lintas dan suara konstruksi, pertimbangkan untuk menangkal kebisingan tersebut dengan sumber bunyi yang lembut. Cobalah memasang air mancur indoor dengan gelembung-gelembung air yang bergemercik untuk menenangkan saraf Anda. Bunyi genta lonceng angin yang terbuat dari bahan-bahan alami, seperti bambu atau kerang juga membawa kedamaian. Bagi sebagian orang, bahkan suara jam dinding bisa membawa ketenangan. Carilah suara penenang Anda pribadi, dan membuatnya sebagai latar belakang hari-hari Anda.
Anda juga dapat menggunakan musik untuk menenangkan diri Anda supaya bisa tidur. Tubuh kita berjalan pada ritme biologis dan akan berfungsi terbaik dengan adanya rutinitas yang konsisten; tidur tidak terkecuali, dan melakukan ritual sehat sebelum tidur dapat membantu Anda terlelap dan tidur lebih nyenyak. Mendengarkan musik yang tenang selama satu jam sebelum tidur adalah salah satu cara untuk menginduksi respons tidur otomatis. Beberapa teknik bermanfaat lainnya termasuk menulis jurnal, melakukan meditasi, dan minum secangkir teh herbal yang menenangkan sebelum tidur.
(Dr. Mao/Yahoo! health)
0 comments:
Post a Comment