Menjala Ikan di Krui


Kalau Anda ke pinggir laut Krui, boleh jadi Anda akan menyaksikan orang menjala ikan. Menjala ikan adalah salah satu cara menangkap ikan di Krui, di samping memancing dan memukat. Berbeda dengan memancing dan memukat yang seringkali membutuhkan kerjasama, menjala ikan adalah kegiatan yang sangat personal.

Menjala ikan, seperti namanya, adalah menangkap ikan dengan jala. Jala adalah sejenis kelambu yang diujungnya diberi beban timah supaya jala tersebut cepat tenggelam begitu ditebar.

Uniknya, menjala ikan membutuhkan keahlian khusus. Tidak semua orang bisa menjala ikan. Hanya orang terlatih yang bisa melakukannya. Orang yang tidak terlatih tidak akan bisa menebar jala dengan baik, salah-salah malah jalanya tidak mengembang.
Iwa  Pacok, enak dan gurih
Berbeda dengan memancing dan memukat, menjala ikan hanya bisa dilakukan di pinggir laut. Perolehannya pun terbatas hanya satu kantung kecil saja. Dan hanya ikan-ikan kecil yang mungkin didapat. Ikan besar seperti Blue Marlin tidak mungkin ditangkap dengan dijala.

Menjala ikan adalah mengasyikkan jika mudah beroleh. Namun kadang-kadang ikan jarang terdapat, sehingga seorang penjala perlu banyak bersabar. Namun sebagai hiburan menjala ikan adalah mengasyikkan. Kalau Anda ke Krui cobalah menjala ikan ….  

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger