Misteri UFO di Balik Peluncuran Roket

meteo
Sebuah bola cahaya yang kelihatan pudar dan pucat tampak melayang-layang di atas langit malam di atas Samudera Hindia yang maha luas pada hari Minggu lalu hingga banyak yang mengira itu adalah penampakan UFO yang bisa dilihat dari sebagian besar Afrika Selatan dan kepulauan Mauritus dan kepulauan Reunion.

Surat kabar Zimbabwe Mail menggambarkan bola cahaya misterius tersebut sebagai sebuah “benda aneh seperti bulan” yang lebih besar daipada bulan dan bergerak dari selatan ke utara.

Sedangkan surat kabar L’Express dari Mauritius yang merupakan bagian dari wilayah Perancis berteori bahwa benda tersebut adalah sebuah satelit atau sebuah gugus bintang.



Akan tetapi, NBC melaporkan bahwa sumber dari benda yang dikira UFO tersebut adalah sebuah roket Falcon 9 yang diluncurkan oleh perusahaan penerbangan ruang angkasa swasta SpaceX dari California (California launch).

Greg Roberts, seorang pensiunan astronom dari cape Town, mengatakan pada surat kabar The New Age bahwa bola cahaya tersebut merupakan “propelan atau bahan bakar roket yang keluar dari roket itu sendiri.” 

Para ilmuwan menjelaskan: “Beberapa saat setelah pukul 7 pagi (roket tersebut) tampaknya membuang atau merilis bahan bakar yang masih ada di dalam tank-tank bahan bakarnya setelah misi dasar mereka untuk menempatkan beberapa satelit di dalam orbitnya tercapai ketika roket tersebut sedang berada di atas wilayah Antartika. Dan peristiwa ini menimbulkan objek menyerupai halo raksasa seperti yang bisa kita lihat."

Kilauan cahaya tersebut tampaknya berasal dari matahari yang sedang tenggelam di bawah bagian orbit di mana roket tersebut melintas, ketika roket tersebut sedang melepaskan beberapa satelitnya.

Alan Boyle, editor sains dari ABC News, menyimpulkan: “Fenomena ini pernah terjadi beberapa kali sebelumnya—dan intinya adalah bahwa Anda bisa menduga-duga akan ada laporan penampakan UFO setiap kali ada peristiwa peluncuran roket, khususnya ketika roket tersebut meninggalkan jejak lintasan yang baru, seperti Falcon yang baru ini.”

Roket Falcon 9, yang diluncurkan dari Pangkalan Angkatan Udara Vanderberg, membawa satelit pelacak cuaca milik Kanada, dan tiga satelit lain yang lebih kecil. (September 30, 2013 by Pete Thomas)

http://www.grindtv.com/outdoor/nature/post/ufo-mystery-tied-to-launch-of-trail-blazing-rocket/

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger