By Rob Pegoraro/ Washington Post
nj.com |
FACEBOOK sedang mengikuti langkah situs-situs jejaring sosial yang lebih muda dengan cara menambahkan sebuah fitur baru yang diberi nama “Places” yang memungkinkan Anda memberitahu lokasi Anda yang nyata dengan teman-teman online Anda.
Sebagaimana yang diterangkan oleh para representatif dari perusahaan tersebut dalam sebuah event yang bertempat di kantor Palo Alto milik Facebook, di California, dan yang mereka tulis dalam sebuah blog, adanya fitur tersebut memungkinkan Anda bisa menunjukkan pada teman-teman Anda di mana Anda sedang berada dengan cara menekan sebuah tombol “Check In”. Kemudian check in Anda tersebut akan muncul pada “place page” dari lokasi tersebut pada halaman profil Anda dan di dalam News Feed milik teman-teman Anda.
Teman-teman Facebook Anda, kemudian, bisa men-tag Anda untuk menunjukkan bahwa Anda sedang bersama mereka, dan Anda bisa me-remove tag tersebut, sama halnya dengan ketika Anda me-remove foto-foto.
Untuk menggunakan fitur baru ini harus menggunakan sebuah versi aplikasi iPhone milik Facebook, yang baru dikeluarkan hari Rabu malam kemarin, atau dengan melakukan logging ke situs smartphone milik Facebook, yaitu touch.facebook.com, dengan HP yang men-support oto-lokasi GPS. Pada situs tersebut, Anda akan melihat tombol “Places” di dalam homepage-nya—meski saya harus menunggu selama beberapa jam sampai tombol tersebut muncul pada sebuah iPhone dan sebuah Android phone milik saya.
Fitur Places milik Facebook ini kurang lengkap jika dibandingkan dengan fitur serupa milik situs-situs yang lebih kecil seperti Foursquare dan Yelp. Keuntungan Anda satu-satunya adalah bahwa Anda bisa mengetahui di mana teman-teman Anda berada, dari mana Anda, dan apa update apa saja yang mula-mula di-post-kan dari tempat itu.
(Sebagaimana biasa, disclaimer yang sama berlaku: pimpinan chief executive Post Co. Donald E. Graham duduk sebagai anggota dewan direktur Facebook, dan surat khabar tersebut dan semakin banyak karyawannya, termasuk saya, menggunakan Facebook untuk kegunaan marketing)
Jika, Anda sudah terbiasa masuk ke restoran-restoran atau bar-bar di Foursquare atau Yelp—atau mengadu layanan Gowalla dan Booyah—Anda bisa menghubungkan action-action tersebut secara langsung ke identitas Facebook Anda dengan menggunakan fitur Places yang baru ini. (Perwakilan dari perusahaan-perusahaan tersebut datang ke event Facebook kemarin untuk membicarakan tentang kerja sama mereka tetapi tidak membicarakan kemungkinan perusahaan mereka akan tergusur oleh Places). Sebuah tulisan dalam sebuah blog menjelaskan bagaimana situs-situs dan aplikasi-aplikasi yang lain bisa mendompleng di Places, dan batasan-batasan apa saja yang harus mereka ikuti dalam melakukan itu.
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg dan pejabat perusahaan lainnya menekankan adanya privasi kontrol dalam fitur Places. Setting default untuk setiap check-ins hanya bisa dilihat oleh teman-teman Facebook Anda—sebuah default yang lebih terbatas dibandingkan dengan standar ukuran privasi situs-situs lainnya. Tidak ada check-ins otomatis, dan dengan menggunakan iPhone saya harus melewari dua persyaratan untuk menggunakan fitur Places. Akhirnya, teman Anda bisa memulai men-tag keberadaan Anda, hanya jika Anda mengijinkannya.
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg dan pejabat perusahaan lainnya menekankan adanya privasi kontrol dalam fitur Places. Setting default untuk setiap check-ins hanya bisa dilihat oleh teman-teman Facebook Anda—sebuah default yang lebih terbatas dibandingkan dengan standar ukuran privasi situs-situs lainnya. Tidak ada check-ins otomatis, dan dengan menggunakan iPhone saya harus melewari dua persyaratan untuk menggunakan fitur Places. Akhirnya, teman Anda bisa memulai men-tag keberadaan Anda, hanya jika Anda mengijinkannya.
Akan tetapi—sama halnya dengan Foursquare—kemampuan para pengguna untuk membuat lokasi-lokasi baru berarti menjadikan rumah mereka menjadi sebuah hot spot. Jika cukup banyak orang yang check-in ke sebuah lokasi, maka akan terlihat oleh semua pengguna Facebook yang berada di dekatnya, dalam keadaan seperti itu yang bisa Anda lakukan hanyalah meminta agar alamat Anda di-remove dari database. Saya tidak punya masalah dengan konsep check-in secara keseluruhan; Saya menyukai Foursquare, meskipun saya pilih-pilih siapa yang akan saya jadikan teman di situs tersebut. Akan tetapi dengan scope Facebook yang demikian besar membuat saya jadi berhati-hati dalam menggunakan fitur Place ini.
Pada satu sisi, tidaklah terlalu sulit untuk mengetahui siapa-siapa teman Facebook Anda yang berada dekat dengan Anda, dari pembicaraan-pembicaraan yang sedemikian banyak dari para Facebookers. (Belum termasuk pembicaraan mengenai, sebagai orang tua baru, tempat yang paling sering saya kunjungi di malam hari adalah toka sembako). Pada sisi lain, menggunakan Places menghendaki seting privasi yang lebih jauh lagi—kecuali Anda tidak pernah menerima friend request dari orang yang tidak Anda kenal, maka adalah konyol untuk memberi tahu di mana Anda berada.
Yang belum banyak diketahui adalah berapa banyak pengguna Facebook akan menggunakan fitur ini dan menjadikannya bagian dari hal rutin mereka di situs tersebut. Saat ini saya hanya menggunakan tiga check-ins, dua dari karyawan Facebook. Ada yang ingin saya tanyakan pada Facebook soal ini: Apakah fitur Places ini akan menjadi pelengkap layanan Facebook yang bermanfaat, atau malah akan memancing kehebohan baru lagi soal privasi?
0 comments:
Post a Comment