Gadis 6 Tahun Terbangun dari Koma dengan Kepribadian Berbeda


Seorang gadis cilik dari California berubah menjadi orang lain setelah mengalami cedera kepala, dan dia bukanlah satu-satunya yang telah mengalami transformasi yang tak terduga-duga seperti ini.
Zoe Rain Bernstein was injured in a car accident, and awoke from a month-long coma with a different personality.
Zoe Rain Bernstein/ Photo: Screen shot

Zoe Rain Bernstein adalah seorang hadis cilik yang manis, bahagia, dan sehat, sebelum sebuah kecelakaan mobil mengubah hidupnya secara tiba-tiba. Zoe ketika itu tengah duduk di tempat duduk booster di dalam mobil pick-up milik ayahnya pada bulan Maret lalu ketika secara tiba-tiba ayahnya lepas kontrol dan mobilnya terperosok ke tiang listrik. Akibatnya Zoe menjadi koma, dengan tulang tengkorak retak. Ketika Zoe terbangun dari koma selama beberapa bulan, ibunya Kelsie mengatakan, si gadis cilik tersebut telah mempunyai kepribadian yang berbeda. Bisakah cedera otak mengubah kepribadian seseorang? Di bawah ini adalah beberapa keterangan singkat:

Seberapa parahkah cedera Zoe?
Dia mengalamai cedera otak, sehingga dia harus menghabiskan waktu selama satu bulan di ruang ICU di rumah sakit San Diego di mana dia dirawat. “Dia harus belajar lagi bagaimana cara makan, mandi, menggosok gigi, memakai sepatu, dan segalanya,” kata ibunya. “Ketika dia terbangun dari koma dia tidak bisa berbicara. Dia harus mulai belajar bicara dari awal lagi.”

Dan bagaimana cara kepribadiannya berubah?
“Kepribadiannya berubah sama sekali,” kata ibunya. Zoe menderita Gangguan Defisit Perhatian (Attention Deficit Disorder), dan dia kini mengalami masalah tingkah laku yang tidak pernah dia alami dulu sebelum kecelakaan itu terjadi. Kabar baiknya, setelah belajar kembali cara melakukan pekerjaan-pekerjaan dasar, Zoe “kini bisa berfungsi sama seperti teman-teman sebayanya” lagi, kata Jeanne Sager pada The Stir. Kabar buruknya, masalah tingkah laku dan mood yang baru ini telah mengubah siapa dia, “dan tidak ada tanda-tanda akan hilang.” 

Pernahkah ini terjadi pada orang lain sebelumnya?
Perubahan yang dramatis seperti ini langka terjadi, tapi bukannya tidak pernah, dan kadang-kadang terjadi perubahan yang bahkan lebih dramatis lagi. Seorang gadis dari Kroasia berusia 13 tahun menderita sejenis trauma—namun para dokter, untuk melindungi privasi sang gadis tersebut, menolak memberi rincian—dua tahun lalu, dan mengalami koma selama 24 jam. Ketika dia terbangun, sang gadis tersebut, yang sebelumnya belajar keras untuk memperbaiki kemampuan bahasa Jerman-nya yang terbatas, tiba-tiba bisa berbicara bahasa tersebut dengan lancar. Seorang pemain rugby Inggris berusia 26 tahun yang macho, peminum bir berat, Chris Birch, mengalamai koma setelah terserang stroke di lapangan ketika sedang berlatih pada tahun 2011. Dan ketika dia tersadar dia berubah menjadi orang yang berbeda. “Saya menjadi gay,” katanya, “dan saya OK-Ok saja.” (
POSTED ON JULY 10, 2012, AT 2:48 PM)

Sources: 
Daily Mail, Patch, Pink Embassy, The Stir, Telegraph

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger