SMKN 1 Pesisir Tengah Tuan Rumah LKS SMK Kabupaten Lampung Barat 2011



SMKN 1 Pesisir Tengah menjadi tuan rumah penyelenggaraan Lomba Kompetensi Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (LKS SMK) kabupaten Lampung Barat, tahun 2011. Ini adalah penyelenggaraan LKS SMK tingkat kabupaten Lampung Barat yang ke-3. LKS SMK kabupaten Lampung Barat yang pertama diselenggarakan di SMKN Liwa, pada tahun 2009, sedangkan yang ke-2 pada tahun 2010, diselenggarakan di SMKN Kebun Tebu, Sumber Jaya.


Berbeda dengan tahun lalu, yang menyelenggarakan lebih banyak pertandingan, pada LKS SMK kabupaten Lampung Barat yang ke-3 ini, hanya diselenggarakan 13 cabang pertandingan, antara lain, kelompok pertanian, yaitu agrobisnis perikanan, kelompok teknik, yaitu mekanik otomotif mobil, mekanik otomotif sepedamotor, listrik, TKJ, bangunan, kelompok ekonomi, yaitu tata niaga, akuntansi, administrasi perkantoran, cabang olahraga, yaitu bola volley putera dan bola volley puteri, serta bahasa Inggris, yaitu scrabble. Beberapa cabang yang diselenggarakan tahun lalu, kini tidak diselenggrakan karena jumlah peserta yang tidak memadai. 

Berbeda dengan sebelumnya, yang hanya diikuti oleh 9 sekolah peserta, LKS SMK kabupaten Lampung Barat yang ke-3 ini diikuti oleh 10 sekolah peserta, dengan tambahan satu sekolah peserta baru, yaitu SMKN Pagar Dewa. Sejauh ini, memang baru terdapat 10 SMK di Lampung Barat, berbeda dengan SMA yang jumlahnya mencapai 27.


LKS yang dielenggarakan selama dua hari, tanggal 8-9 Desember 2011, tersebut dibuka oleh bupati Lampung Barat, Drs. Mukhlis basri, MM, dan berlangsung meriah. Pada acara pembukaan, SMKN 1 Pesisir Tengah selaku sekolah penyelenggara menampilkan aksi seni tari, lagu, dan drama. Tari yang ditampilkan adalah tari sembah, yang merupakan tari adat untuk menyambut tamu, dan tari bedana. Sedangkan drama yang ditampilkan adalah drama ‘Aksi Penyelamatan’. Penampilan drama oleh taruna NKPI tersebut sempat memukau penonton, dan mendapat sambutan meriah.


Berbeda dengan penyelenggaraan sebelumnya, LKS SMK kabupaten Lampung Barat kali ini menghasilkan juara umum bersama. Pada LKS yang pertama dan kedua, juara umum diraih oleh SMK Kebun Tebu, sedangkan dalam penyelenggaraan kali ini diraih bersama-sama oleh SMKN Kebun Tebu, dan SMKN Pesisir Tengah, dengan perolehan sama, yaitu 4 medali emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger